Bisa Retas Windows 8, Dapat USD 100 Ribu , Biasanya peretas (hacker) selalu dimusuhi, tapi kini Microsoft malah menawarkan imbalan ke mereka. Raksasa teknologi Microsot mengumumkan akan memberikan imbalan kepada para peretas sebesar USD 100 ribu jika mereka bisa meretas sistem operasi (OS) Windows terbaru.
"Untuk pertama kalinya, Microsoft menawarkan uang kontan kepada mereka yang bisa mengungkap kerentanan yang ada di OS kami," ungkap pihak Microsoft di postingan blog mereka.
"Kami melakukan hal ini agar bisa mendapatkan win-win solution dengan komunitas ilmuwan keamanan komputer," tambah pihak Microsoft.
Program tersebut bakal dimulai pada 26 Juni 2013 dan dibagi menjadi tiga kategori. Sistem operasi yang ditawarkan untuk diretas adalah Windows 8 dan Windows 8.1 (Blue). (AFP/Inilah)
"Untuk pertama kalinya, Microsoft menawarkan uang kontan kepada mereka yang bisa mengungkap kerentanan yang ada di OS kami," ungkap pihak Microsoft di postingan blog mereka.
"Kami melakukan hal ini agar bisa mendapatkan win-win solution dengan komunitas ilmuwan keamanan komputer," tambah pihak Microsoft.
Program tersebut bakal dimulai pada 26 Juni 2013 dan dibagi menjadi tiga kategori. Sistem operasi yang ditawarkan untuk diretas adalah Windows 8 dan Windows 8.1 (Blue). (AFP/Inilah)